Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Dibeli Cuma Rp810 Ribu, Dilelang Terjual Rp436 Miliar, Vas Langka Dibuat untuk Kaisar Qianlong

Sebuah vas China terjual seharga 30 juta dollar Amerika lebih, setara Rp 436 miliar, harga ini sangat fantastis karena dibuat untuk Kaisar Qianlong

Sothebys via 9 News
Vas dari Dinasti Qing yang terjual dalam pelelangan senilai Rp 436 miliar 

Sebelumnya, vas tersebut disimpan di sebuah istana di Kota Terlarang Beijing.

Barang tersebut pernah dipuji oleh kaisar karena desainnya.

Catatan Sotheby's juga menunjukkan bahwa vas itu telah melewati rumah lelang di London pada tahun 1954, dijual seharga hanya 80 dollar Australia pada saat itu.

Objek itu lantas dinamai sebagai Harry Garner Reticulated Vase.

Nama kolektor yang memilikinya sebelum lelang 1954 disematkan pada nama vas tersebut Vas tersebut merupakan salah satu barang langka dari China yang ditemukan kembali. 

Beberapa dekade terakhir, artefak dari China menjadi buruan dalam pasar lelang.

Pada 2010, vas masa pemerintahan Kaisar Qianlong terjual seharga 62 juta dollar AS atau Rp 902 miliar.

Vas tersebut ditemukan di sebuah ruma di London, Inggris.

Pada 2018, vas dari abad ke-18 ditemukan di loteng rumah keluarga di Perancis.

Vas tersebut berhasil dijual seharga 27 juta dollar AS atau Rp 393 miliar.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dulunya Dibeli Rp 810.000, Vas Ini Laku Rp 436 Miliar"
Penulis : Danur Lambang Pristiandaru

Artikel ini telah tayang di bangkapos.com dengan judul Dibeli Rp 810 Ribu Terjual Rp 436 Miliar, Vas Langka Buatan China Dibuat untuk Kaisar Qianlong

Sumber: Bangka Pos
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved