Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Berita Riau

Sejumlah Jabatan Pamen Polda Riau Berganti,Termasuk 3 Kapolres di Inhil, Rohul dan Kepulauan Meranti

Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Sunarto mengatakan, ada sejumlah Pamen dimutasi, termasuk tiga jabatan Kapolres yang juga berganti

Penulis: Rizky Armanda | Editor: Nurul Qomariah
Istimewa
Kabid Humas Polda Riau Kombes Pol Sunarto 

"Selain itu, ada tiga jabatan Kapolres yang juga berganti," sebut Kabid Humas.

Ia merincikan, diantaranya AKBP Dasmin Ginting, Kapolres Rokan Hulu diangkat dalam jabatan baru sebagai Wadirresnarkoba Polda Kepri.

Penggantinya, adalah AKBP Taufiq Lukman Nurhidayat, yang sebelumnya menjabat Kapolres Kepulauan Meranti.

Sementara jabatan yang ditinggalkan AKBP Taufik, diisi oleh AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito, yang sebelumnya Kasubditregident Ditlantas Polda Riau.

Terakhir, Kapolres Inhil AKBP Indra Duaman, dimutasi sebagai Waka SPN Polda Riau.

Penggantinya, adalah AKBP Dian Setyawan, yang sebelumnya menjabat Analis Kebijakan Muda Bidang Binkar Rosdm Polda Malut.

( Tribunpekanbaru.com / Rizky Armanda )

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved