Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Nomor Urut Calon Kepala Daerah di Riau

Petahana Dapat Nomor Urut 3 pada Pilkada Kuansing 2020, Halim: Nomor Urut Tak Menentukan Kemenangan

Dikatakannya, yang menentukan kemenangan bukan Nomor Urut. "Tapi Allah Subhanahu wa ta'ala. Mau Nomor Urut berapa, tidak ada patokan," kata Halim

Tribun Pekanbaru/Ilustrasi/Nolpitos Hendri
Petahana Dapat Nomor Urut 3 pada Pilkada Kuansing 2020, Halim: Nomor Urut Tak Menentukan Kemenangan 

TRIBUNPEKANBARU.COM, TELUK KUANTAN - Pasangan calon petahana pada Pilkada Kuansing 2020 yakni Halim - Komperensi mendapat Nomor Urut 3 pada pencabutan Nomor Urut Calon Kepala Daerah pada Kamis (24/9/2020). 

Mendapat Nomor Urut 3 di Pilkada Kuansing 2020 ternyata bikan Nomor Urut impian bagi pasangan calon (Paslon) Halim - Komperensi.

Walau demikian, Paslon ini berharap Nomor Urut jangan dipersoalkan.

Pencabutan Nomor Urut sendiri digelar di kantor KPU Kuansing, Kamis (24/9/2020).

Bapaslon yang disingkat HK ini kebagian peryama dalam pengambilan Nomor Urut.

Kepada para jurnalis, Halim mengatakan pihaknya tidak ada target Nomor Urut 1, 2 dan 3 di Pilkada ini.

Dikatakannya, yang menentukan kemenangan bukan Nomor Urut.

"Tapi Allah Subhanahu wa ta'ala. Mau Nomor Urut berapa, tidak ada patokan," kata Halim, Kamis (23/9/2020).

Politisi PDI Perjuangan ini pun meminta kepada seluruh timnya, agar tidak mempersoalkan Nomor Urut.

Ia meminta, mukai hari ini, bagaimana memenangkan pertarungan ini.

"Karena niat kami, kalah menang tidak masalah, karena niat kami, Kuansing berubah 5 tahun kedepan," ucap Halim.

Ia kembali menegaskan nomorburut bukan target pihaknya.

Namun kemenangan adalah target pihaknya.

"Menang adalah target kami. Menang ditentukan Allah Subhanahu wa ta'ala," ucap Halim.

Pasangannya, Komperensi menambahkan Nomor Urut 3 bukanlah Nomor Urut impian pihaknya.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved