DPRD PEKANBARU
Warga Rumbai Timur Laporkan ke Anggota DPRD Pekanbaru Soal Tagihan PDAM Membengkak Hingga 400 Persen
Biasanya saya hanya bayar Rp 100an ribu per bulan. Bulan November ini, saya lihat tagihan Rp 400 ribu lebih. Ini kan nggak masuk akal,
Penulis: Syafruddin Mirohi | Editor: CandraDani
Biasanya warga bayar Rp 40 ribu dan naik jadi Rp 75 ribu.
Karena Komplain, bisa hanya bayar Rp 25 ribu.
"Pasti, kami akan tindak lanjut ini, kami akan konfirmasi ke PDAM untuk meminta keterangan. Ada apa yang terjadi. Apakah memang terjadi kenaikan tarif atau seperti apa. Kalau ada kenaikan tarif, kenapa tak ada sosialisasi ke masyarakat. Berapa besar kenaikan kenapa terjadi kenaikan signifikan," janjinya.
Politisi PKS ini juga menyorot kinerja PDAM, yang harusnyalebih transparan dalam bekerja.
Apalagi ini pelayanan ke masyarakat. Kalau pun terjadi kenaikan, yang sepantasnya saja. Jangan memberatkan warga seperti sekarang.
Jangan pula kejadian sekarang ini, karena ada alasan karena petugas yang bekerja di lapangan mengira-ngira saja. Itu tak boleh. Tentu sangat meresahkan masyarakat.
"Kepada masyarakat yang resah karena tagihan PDAM ini, kami tetap tampung aspirasinya, agar mendapat perhatian intens dari PDAM. Kita harap ini menjadi perhatian Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun juga," pintanya.
(Tribunpekanbaru.com /Syafruddin Mirohi).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/pdam_20180510_171101.jpg)