Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Berita Bengkalis

Kapolres Bengkalis Beri Penghargaan ke Anggota Polres Rohil yang Bantu Kejar Kurir Narkoba

Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro beri penghargaan untuk personil Polres Rohil yang membantu menangkap kurir narkoba jaringan internasional

Penulis: Muhammad Natsir | Editor: Nurul Qomariah
Istimewa
Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro saat memberikan penghargaan kepada anggota Polres Rohil. 

Pengendara akhirnya berhasil ditemukan Selasa (15/8/2023) dini hari di dalam hutan. Saat diinterogasi mengaku bernama SU alias Kacuk.

"Pengejaran di dalam hutan ini ternyata sangat berisiko karena hutan tempat tersangka melarikan diri merupakan lintasan harimau sumatera. Dengan semangat tinggi dari tim Polres Rohil, kita tetap melakukan penyisiran hingga berhasil mengamankan tersangka di dalam hutan," ungkap Kasat.

Pengakuan para tersangka penjemputan sabu dilakukan mereka sudah dua kali. Sebelumnya komplotan ini juga sudah berhasil menjemput 7 kilogram sabu dengan upah sebesar 50 juta rupiah.

"Dari pengakuan Bayu salah satu tersangka, seorang rekannya berhasil melarikan diri yakni berinisial R. Komplotan mereka dikendalikan pasangan suami istri berinisial S dan E warga Sumatera Utara yang saat ini berada di Malaysia," ujarnya.

Selanjutnya tersangka dan barang bukti dibawa ke Mapolres Bengkalis guna dilakukan penyidikan lebih lanjut.

( Tribunpekanbaru.com / Muhammad Natsir )

Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved