Prabowo Janji Berantas Kemiskinan Dengan Tinggalkan UMR
Bakal calon presiden (capres) Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto ingin memastikan masyarakat Indonesia memiliki penghasilan yang cukup.
TRIBUNPEKANBARU.COM - Bakal calon presiden (capres) Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto ingin memastikan masyarakat Indonesia memiliki penghasilan yang cukup.
Dengan begitu, kemiskinan di Indonesia dapat segera diatasi.
Ia menilai, upah minimum regional (UMR) di Indonesia tidak cukup untuk menghidupi keluarga.
Hal itu disampaikan Prabowo saat menerima dukungan Relawan Jagat Prabowo di rumahnya di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (19/10/2023) malam.
Prabowo memastikan akan meneruskan landasan kuat yang sudah dibangun Presiden Joko Widodo (Jokowi).
“Tidak boleh ada kemiskinan di Indonesia, tidak boleh ada anak yang kurang gizi,” kata Prabowo di hadapan ratusan relawan.
“Tidak boleh ada anak Indonesia yang tidak minum susu,” ujar Ketua Umum Partai Gerindra itu melanjutkan.
Prabowo juga ingin mewakafkan sisa hidupnya bagi bangsa dan rakyat Indonesia.
“Sejak muda saya persembahkan jiwa dan raga saya untuk bangsa Indonesia,” kata mantan Danjen Kopassus dan Pangkostrad itu.
Prabowo, yang saat ini menjabat Menteri Pertanahan, juga ingin Indonesia memproduksi mobil dan motor sendiri.
“Kita mau anak-anak kita, cucu-cucu kita bekerja dengan hasil yang cukup, hasil yang memadai. Kita tidak ingin anak-anak Indonesia selalu UMR (upah minimun regional), UMR!” kata Prabowo berorasi.
“Kita harus bersatu, rukun, sejuk, bekerja sama demi Indonesia hebat, Indonesia maju. Setuju? Maukah kita bersatu? Maukah kita berjuang bersama?” ujarnya lagi mengajak relawan Jagat Prabowo.
Diketahui, Prabowo menerima dukungan Relawan Jagat Prabowo yang digawangi Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Presiden Partai Golkar Nusron Wahid, Kamis petang.
Nusron mengatakan, Prabowo merupakan bukan orang asing di Nahdlatul Ulama (NU).
"Kami sampaikan bahwa beliau bukan orang lain, dan bukan orang asing bagi Nahdlatul Ulama dan anak muda Nahdlatul Ulama. Sebab, beliau sudah menjadi Anggota Kehormatan Gerakan Pemuda Ansor sejak 28 tahun yang lalu," ujar Nusron di samping Prabowo.
| Presiden Prabowo Tebar Ancaman kepada Para Menteri: Bakal Dicopot Jika Tiga Kali Berulah |
|
|---|
| Rayakan HUT ke-27, Bank Mandiri Tebar Manfaat Lewat Layanan Kesehatan dan Kacamata Gratis di Riau |
|
|---|
| Kelly Nikmati Lauk Ikan Dori Krispi di Sekolahnya, Hari Kedua MBG Masuk ke SMAN 2 Siak |
|
|---|
| Pimpin Rapat Perdana, Ketua PAN Riau Sahidin Ingatkan Kader Wajib Dukung Program Presiden Prabowo |
|
|---|
| Ketua Umum SP PLN : Pemerintah Harus Prioritaskan Kemandirian Energi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.