Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Pilpres 2024

Anies Sentil Prabowo, Singgung Anggaran Rp 700 Triliun Kemenhan Tapi Tak Bisa Jaga Keamanan

Anies Baswedan menyemprot gagasan Prabowo Subianto saat menanggapi gagasannya dalam debat Pilpres 2024 KETIGA.

Editor: Muhammad Ridho
(Screenshot/YouTube KPU)
Anies Sentil Prabowo, Singgung Anggaran Rp 700 Triliun Kemenhan Tapi Tak Bisa Jaga Keamanan 

Hal tersebut disampaikannya dalam Debat Ke-3 Pilpres 2024 pada Minggu (7/1/2024).

"Seribu kawan terlalu sedikit, satu lawan terlalu banyak. Kita akan menjalankan politik tetangga baik," kata Prabowo.

Prabowo mengatakan tema-tema yang dibahas dalam debat di antaranya pertahanan, hubungan internasional, geopolitik, globalisasi, dan keamanan adalah penting.

Tujuan nasional pertama, kata dia, adalah untuk melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia sebagaimana.

Untuk itu, kata dia, maka pihaknya akan mengembalikannya pada dasar tujuan nasional sebagaimana yang tercantum dalam Undang-Undang Dasar 1945.

"Jadi fungsi dari negara, yang pertama, adalah melindungi. Berarti pertahanan," kata dia.

Ia mengatakan negara Indonesia sangat besar dan sangat kaya

Selama ratusan tahun, kata diaz negara-negara dari jauh datang ke Nusantara untuk mengintervensi, mengganggu, mengadu domba, dan mencuri kekayaan kita.

Sampai Indonesia merdeka, kata dia, bangsa masih harus berhadapan dengan kekayaan alam kita diambil dengan murah.

"Karena itu untuk kita menjadi negara makmur, untuk kita menjadi negara sejahtera, untuk rakyat kita hidup layak, punya pekerjaan layak, kita harus menjaga kekayaan kita. Kita harus menjaga dan habis itu kita harus mengelola kekayaan kita," kata dia.

( Tribunpekanbaru.com / Tribunmedan )

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved