Kronologi Ustaz di Pandeglang Dikeroyok Pegawai Bank Keliling, Pelaku Asal Sumut
Berikut adalah kronologi seorang ustaz di Pandeglang, Banten dikeroyok oleh sekelompok pegawai bank keliling atau antek-antek rentenir.
Kondisi Kabupaten Pandeglang pun dinilai kondusif.
"Alhamdulillah para ormas mau mendengar sepuh Pandeglang (Abuya Muhtadi), sehingga aksi swiping itu dihentikan," ungkap Oki.
Diketahui, massa dari organisasi masyarakat (Ormas) di Provinsi Banten, melakukan swiping pada sejumlah oknum lembaga keuangan pasca kejadian.
Mereka melakukan swiping di Kabupaten Serang dan Pandeglang.
Aksi swiping tersebut, dilakukan untuk mencari pelaku pengeroyokan yang diduga merupakan pegawai bank keliling.
Masih mengutip Tribun Banten, mereka tak terima, pegawai bank keliling ini diduga melakukan pengeroyokan kepada Ustaz Muhyi warga Kecamatan Saketi, Kabupaten Pandeglang.
Pihak kepolisian pun berhasil membubarkan aksi swiping ormas yang dilakukan di wilayah Kecamatan Baros.
Di sisi lain, Polres Pandeglang melakukan siaga satu buntut aksi swiping yang dilakukan kelompok organisasi masyarakat.
Kapolres Pandeglang menjelaskan, pihaknya langsung mengumpulkan anggota untuk melakukan siaga satu.
"Kemudian kami kerahkan menuju titik-titik yang akan dijadikan lokasi swiping oleh rekan-rekan ormas," kata Oki kepada wartawan, Selasa (2/4/2024).
Polisi Amankan 1 Orang
Atas kejadian tersebut, anggota Polsek Baros mengamankan seorang pria berinisial RS karena diduga melakukan pengeroyokan.
RS merupakan warga Kecamatan Datuk Tanah Datar, Kabupaten Batu Bara, Provinsi Sumatera Utara.
Kasi Humas Polresta Serang Kota, Kompol Iwan Sumantri, menduga pelaku pengeroyokan merupakan oknum.
"Pengeroyokan terhadap Muhyi beserta 1 orang temannya dilakukan oleh sekelompok orang," ungkapnya.
| VIDEO Asik Karaoken saat Jam Belajar, Oknum Kepsek dan Guru SD di Banten Kena Proses |
|
|---|
| Meski Pelaku dan Korban Tewas, Polisi Ungkap Penyebab Suami Bunuh Anak, Istri Lalu Akhiri Hidup |
|
|---|
| FAKTA-FAKTA Suami Habisi Nyawa Istri dan Bayi Sendiri:Pelaku Juga Akhiri Hidupnya, Postingan Disorot |
|
|---|
| Video: Protes! Warga Pandeglang Tumpahkan Sampah Pakai Truk di Depan Kantor Bupati |
|
|---|
| Pengakuan Pria Penjual Nasi Goreng Sodomi Bocah di Pandeglang: Saya Tiba-tiba Nafsu Sama Anak Itu |
|
|---|
