180 Atlet Bengkalis Siap Tanding di Popda Tingkat Provinsi Riau, Ini Pesan Bupati Kasmarni
Bupati Kasmarni melepas keberangkatan 180 atlet Kabupaten Bengkalis yang akan berlaga dalam Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XVI Tingkat Provinsi
TRIBUNPEKANBARU.COM, MANDAU - Bupati Kasmarni melepas keberangkatan 180 atlet Kabupaten Bengkalis yang akan berlaga dalam Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XVI Tingkat Provinsi Riau.
Popda akan berlangsung mulai 28 Juni sampai 4 Juli mendatang di Pekanbaru.
Kontingen Kabupaten Bengkalis yang diberangkatkan meliputi 180 atlet, 30 pelatih dan 9 official, pelepasan dilaksanakan di gedung Bathin Betuah, Kantor Camat Mandau, Rabu, 26 Juni 2024.
Bupati Kasmarni berpesan kepada Kontingen Kabupaten Bengkalis agar menanamkan rasa cinta kepada daerah, karena itu akan membuat semua perjuangan terasa ringan.
Selain itu untuk berlaga dengan gagah dan berani, karena salah satu kunci untuk meraih kemenangan adalah rasa percaya diri dan tidak minder dalam menampilkan kemampuan.
“Keluarkan segenap daya dan upaya, untuk terus berprestasi dan jangan pernah menyerah, tetap fokus serta terus berjuang," pesan Kasmarni.
Bupati juga mengajak atlet mempersiapkan mental, semangat dan fisik yang baik untuk mendapatkan hasil maksimal.
Selalu menjaga kekompakan, serta senantiasa menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dalam pertandingan dan menjaga nama baik daerah.
Sementara itu Kepala Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga, Edi Sakura menjelaskan, atlet yang dikirim telah melalui beberapa tahapan seleksi dan mereka juga mengikuti training center.
Ia optimis atlet Kabupaten Bengkalis akan tampil maksimal dan mendapatkan hasil terbaik dalam POPDA 2024.
"Seleksi yang kami lakukan pertama seleksi di sekolah, kemudian seleksi rayon, seleksi kecamatan, kemudian seleksi kabupaten, setelah kabupaten maka terpilihlah sebanyak 180 orang ini. Saya yakin tahun ini dengan tahapan seleksi secara berjenjang, dan kita juga lakukan tc berjalan hampir 2 bulan ditambah tc penuh 6 hari maka kita akan mendapatkan hasil terbaik," paparnya.
Edi Sakura secara rinci mengungkapkan, ada 9 cabor yang diikuti atlet Kabupaten Bengkalis, yakni sepak bola, basket, voli sepak takraw, bulu tangkis, tenis lapangan, pencak silat, atletik dan renang.
Bupati dalam kegiatan ini ikut didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Andris Wasono, Kadisparbudpora Edi Sakura, sejumlah Kepala Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Camat Mandau Riki Rihardi, Camat Bathin Solapan Muhammad Rusydy, Camat Talang Muandau Risky Afriandi, dan Camat Pinggir Zama Rico Dakanahay. (Diskominfotik Bengkalis).
Sebut Prabowo Dalam Tekanan Jokowi, Said Didu: Sudah Dua Kali Mengancam Presiden |
![]() |
---|
Jejak Berdarah di Pacitan: Wawan Hilang di Hutan Usai Membantai 4 Anggota Keluarga Mantan Istri |
![]() |
---|
Hidung Sampai Patah, Keluarga Ojol Pontianak Tolak Damai dengan Letda FA |
![]() |
---|
Dulu Selamat dari Pemecatan, Polisi di Riau Ini Tak Kunjung Tobat Malah Jadi Pengedar Narkoba |
![]() |
---|
Briptu Rizka Jadi Tersangka Pembunuhan Brigadir Esco, Ngaku Sudah ke Dukun, Firasat Ibu Terbukti |
![]() |
---|