Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Pengundian Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis Digelar Senin 23 September 2024

Pengundian nomor urut pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis rencananya akan dilaksanakan, Senin (23/9) besok

Penulis: Muhammad Natsir | Editor: M Iqbal
istimewa
Seluruh Paslon peserta Pilkada Bengkalis 2024 menghadiri deklarasi Pilkada Damai yang digelar Polres Bengkalis, Selasa (10/9/2024). 

TRIBUNPEKANBARU.COM, BENGKALIS - Pengundian nomor urut pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis rencananya akan dilaksanakan, Senin (23/9) besok sekitar pukul 09.00 WIB.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bengkalis akan melaksanakan pengundian nomor urut di gedung daerah Bengkalis. 

Hal ini diungkap Komisioner KPU Bengkalis Divisi Teknis Penyelenggara Pemilu Zulkifli kepada tribunpekanbaru.com, Minggu (22/9) siang.

Menurut dia, dalam pengambilan nomor urut ini pihaknya membatasi simpatisan dan pendukung calon untuk hadir, masing masing Paslon boleh membawa pendukung sebanyak seratus orang.

Baca juga: KPU Bengkalis Hari Ini Akan Lakukan Pleno Penetapan Paslon Pilkada Bengkalis 2024

"Untuk Paslon wajib hadir dalam pengambilan nomor urut ini, bersama pengurus partai politik pengusung, keluarga dan kerabat serta tim pemenangan," jelas Zulkifli.

Untuk pengambilan nomor urut akan dibatasi siapa saja yang bisa masuk ke dalam gedung. Ini dilakukan karen keterbatasan ruangan.

Diantaranya yang mendapat akses berada di dalam gedung yakni, Paslon, perwakilan pengurus partai pengusung masing masing tiga orang. Keluarga dan kerabat Paslon masing masing Paslon lima belas orang serta tim pemenangan Paslon tiga puluh orang.

Dalam pengundian nomor urut nantinya juga akan dihadiri Forkompinda Bengkalis serta Komisioner Bawaslu Bengkalis.

"Total nanti yang ada diruangan sebanyal 141 orang termasuk Komisioner KPU Bengkalis, Forkompinda dan Bawaslu Bengkalis," tandasnya.

(tribunpekanbaru.com/Muhammad Natsir) 
 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved