Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Pelatihan AI Dorong Inovasi Pembelajaran di Universitas Riau

Unri menggelar Pelatihan AI bertema Meningkatkan Inovasi Pembelajaran melalui Pemanfaatan AI Generatif: Dari Ide ke Konten Ajar Digital.

Penulis: Alex | Editor: M Iqbal
Foto/Unri
FOTO BERSAMA dalam kegiatan Pelatihan Artificial Intelligence (AI) bertema 'Meningkatkan Inovasi Pembelajaran melalui Pemanfaatan AI Generatif: Dari Ide ke Konten Ajar Digital' pada Senin (24/11/2025) di Ruang Indragiri Gedung Rektorat Unri. 

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU -- Universitas Riau (Unri) menggelar Pelatihan Artificial Intelligence (AI) bertema 'Meningkatkan Inovasi Pembelajaran melalui Pemanfaatan AI Generatif: Dari Ide ke Konten Ajar Digital' pada Senin (24/11/2025) di Ruang Indragiri Gedung Rektorat Unri. 

Pelatihan ini difokuskan untuk memperkuat kemampuan dosen dalam memanfaatkan teknologi AI generatif guna menghasilkan konten ajar yang lebih kreatif dan relevan.

Kegiatan tersebut dibuka oleh Kepala Biro Akademik dan Kemahasiswaan (BAK) Unri, Dessy Riasari SE Ak MM, mewakili Wakil Rektor Bidang Akademik Dr Mexsasai Indra SH MH. Dalam sambutannya, Dessy menyampaikan bahwa penguasaan teknologi AI kini menjadi kebutuhan penting bagi dosen agar dapat menyesuaikan diri dengan perubahan lanskap pendidikan yang semakin cepat.

"AI generatif dapat menjadi sarana strategis dalam menciptakan metode pembelajaran yang interaktif dan meningkatkan mutu pengajaran. Pemanfaatan AI generatif menjadi hal utama dalam menghasilkan pembelajaran yang lebih kreatif, interaktif, dan relevan," kata Dessy.

Pelatihan ini menghadirkan Teguh Prasandy SPi SKom MKom dari Binus Online Learning Universitas Bina Nusantara, seorang dosen yang aktif mengembangkan teknologi pembelajaran digital. Kehadirannya diharapkan mampu memberikan pemahaman mendalam terkait pemanfaatan AI di lingkungan akademik.

Melalui pelatihan ini, para dosen dilatih mulai dari merumuskan ide hingga menghasilkan konten ajar digital yang berkualitas. Selain meningkatkan kompetensi individu, kegiatan ini juga menjadi bagian dari upaya strategis Unri dalam memperkuat daya saing akademik dan mendukung peningkatan mutu tridharma perguruan tinggi.

(Tribunpekanbaru.com/Alexander) 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved