CARA SEDERHANA Membuat Ketupat Enak dan Tahan Lama
Sama seperti Lebaran, di Hari Raya Idul Adha juga dihidangkan lauk pauk dengan ketupat atau lontong.
Penulis: | Editor: Firmauli Sihaloho
5. Lama merebus, 6 jam dengan api kecil, dalam kondisi air selalu berada pada titik didih, serta ketupat atau lontong selalu terendam air mendidih.
6. Kemudian angkat dan tiriskan/gantung. Ketupat/lontong akan berbau wangi, diiris hijau cantik, gempi/kenyal, dan rasanya gurih. Demikian semoga berguna.
Cara ketiga
- Siapkan kulit ketupat dengan ukuran yang sama agar matangnya bersamaan.
- Cuci bersih kulit ketupat dan tiriskan.
- Cuci bersih beras pulen (seperti rojolele, pandan wangi, mentik spesial) lalu rendam dalam air dingin selama 1 jam. Jika suka bisa ditambahkan sedikit air kapur sirih. Tiriskan.
- Isi kulit ketupat dengan beras hingga 2/3 bagian kulitnye terisi beras.
- Susun ketupat di dalam panci tinggi dan besar. Tuangi air panas lalu masak selama 2-3 jam hingga ketupat padat. Jika air berkurang tambahkan air panas secukupnya.
- Angkat ketupat dan tiriskan lalu gantung di tempat yang berangin hingga ketupat dingin
Hindari 12 kesalahan ini
Agar ketupat yang Anda buat lezat, hindari kesalahan-kesalahan saat membuat ketupat berikut ini.
1. Janur yang dipilih memiliki lebar dan panjang yang tidak sama.
2. Janur yang digunakan sudah sedikit layu, dan berwarna kecoklatan pada bagian tepi/ tengah.
3. Saat mencuci beras, tidak membuang larutan tepung dengan benar.
Sehingga, membuat ketupat akan cepat basi.
4. Saat pengisian, beras yang dimasukkan kurang atau lebih dari ¾ bagian untuk beras pera, dan ½ bagian untuk beras pulen.
