Lonjakan Covid 19 Riau
Kabar Baik, 5 Orang Sembuh Covid-19 di Pelalawan, Diskes: OTG Otomatis Sembuh Selama 14 Hari
Kasus positif Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Kabupaten Pelalawan Riau terus bertambah, meskipun tidak signifikan seperti pekan lalu.
Penulis: johanes | Editor: Ilham Yafiz
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau, Ikhwan Ridwan, Rabu (23/9/2020) mengatakan dari 150 pegawai yang positif Covid-19 tersebut, 42 orang di antaranya sudah sembuh.
Sedangkan sisanya, masih ada 108 pegawai lagi masih dirawat dan diisolasi mandiri karena positif Covid-19.
"Sampai saat ini sudah 25 Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemprov Riau yang pegawainya terpapar Covid-19," kata Ikhwan.
Berikut sebaran kasus Covid-19 di lingkungan Pemprov Riau. Biro Pembangunan 1 orang, Biro Adpim 1 orang, Biro Hukum 10 orang, Biro Umum 10 orang, Dinas Kelautan 2 orang, Diskes 11 orang, Diskominfotik 8 orang, DLHK 2 orang, Dinas PUPR-PKPP 7 orang, DPM-Dukcapil 1 orang, Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak 1 orang, DPM-PTSP 2 orang.
Kemudian Disperindagkop 1 orang, Disbun 1 orang, Dinsos 2 orang, Disnaker 2 orang, BKD 1 orang, Bapenda 1 orang, BPKAD 1 orang, Bappedalitbang 11 orang, Inspektorat 19 orang, RSJ Tampan 9 orang, RSUD Arifin Achmad 33 orang, RSUD Petala Bumi 9 orang, Satpol PP 2 orang, dan Sekwan DPRD Riau 8 orang.
Dengan munculnya kluster kantor ini, pihaknya mengingatkan agar seluruh pegawai yang masih masuk kantor tetap mematuhi protokol kesehatan.
Begitu juga dengan pegawai yang bekerja dari rumah juga diminta disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan.
Sebab pihaknya tidak ingin ada pegawai yang keluyuran disaat jam-jam masuk kantor meski saat ini sebagian besar pegawai bekerja dari rumah atau Work From Home (WFH).
"Kita sudah minta kepada seluruh OPD untuk menjaga protokol kesehatan di lingkungan kantor. Kemudian menjalankan sistem kerja Work From Home 25 persen secara bergantian," katanya.
• Soeharto Sempat Sampaikan Kalimat Ini Sebelum Soekarno Lengser Pasca G30S/PKI
Sementara Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Mimi Yuliani Nazir, mengakui dalam sebulan ini banyak pegawai yang terpapar positif, tidak hanya di Pemprov Riau, tapi juga di Pemko Pekanbaru dan daerah lainnya.
Untuk itu, pihaknya meminta kepada seluruh pegawai yang kontak erat dengan pasien positif Covid-19 agar segera memeriksakan kesehatannya.
"Kalau memang ada pegawai yang satu ruangan atau kontak erat bisa bekerja dari rumah, dan yang kontak erat di swap. Nanti saya cek dulu datanya," kata Mimi.
Munculnya kluster kantor di lingkungan Pemprov Riau mendapat perhatian serius dari Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar. Salah satu upaya yang dilakukan oleh Gubri adalah dengan kembali menerapkan kebijakan bekerja dari rumah atau Work From Home (WFH) mulai Kamis (17/9/2020) lalu. Kebijakan ini diambil menyusul semakin banyaknya pegawai di lingkungan Pemprov Riau yang terpapar virus korona.
"Kami kembali menerapkan WFH. Sekitar 25 persen pegawai kita yang masuk kantor, selebihnya bekerja dari rumah," kata Gubri Syamsuar.
Namun dari 25 persen pegawai yang masuk ini akan diterapkan sistem giliran. Sehingga pegawai yang masuk kantor bergantian.
