Audiensi dengan Kwarda Riau, Rektor UIR Sambut Baik PMB Jalur Pramuka Berprestasi
Kawrda Riau meminta Perguruan Tinggi di Riau menerima anak-anak yang berprestasi di Pramuka bisa masuk ke perguruan tinggi melalui jalur prestasi
TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU – Ketua Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Riau H Kasiarudin SH dan rombongan mengunjungi Kampus Universitas Islam Riau (UIR) pada Jumat (17/2/2013) siang.
Kunjungan dalam rangka audiensi tersebut disambut Rektor UIR yang diwakili Wakil Rektor I, Dr H Syafhendry M.Si di Gedung Rektorat UIR.
Dalam pertemuan tersebut turut hadir Wakil Rektor III UIR, Dr Admiral SH MH, Kepala Biro Administrasi Umum dan Personalia UIR, Tati Maharani SP MP serta Kabag Humas dan Protokoler UIR Dr Harry Setiawan.
Sementara itu dari Kwarda Riau turut hadir Wakil Ketua Kwarda Riau bidang Kehumasan dan Informatika Alfa Frisa Septania, Bendahara Kwarda Riau Joko Pujiono, Andalan Kwarda Riau M Setiagam, Muatin dan Dahliyusmanto.
Kemudian Sekretaris Pusat Informasi Kwarda Riau Irwan Yuliadi, Pengurus Pusinfo Kwarda Riau Rasid Ahmad, Staf Kwarda Riau Mastomi dan Ahmad Syatiri.
Dalam pertemuan tersebut, Ketua Kwarda Riau Kasiarudin mengatakan, sejak terbentuknya Gerakan Pramuka tahun 1961, kiprahnya dalam mendidik generasi muda melalui pendidikan non formal berjalan dengan baik.
Potensi peserta didik di Provinsi Riau mulai dari Siaga sampai dengan Pandega berjumlah lebih kurang 465.000 orang.
Oleh karena itu, beliau mengajak Pimpinan Perguruan Tinggi di Provinsi Riau, agar anak-anak yang berprestasi di Pramuka bisa masuk ke perguruan tinggi melalui jalur prestasi. Salah satunya adalah Pramuka Garuda.
"Dan ini sudah dilakukan oleh Kwarda Jawa Barat dengan Institut Pertanian Bogor (IPB). Kami tahu masing-masing Universitas di Riau punya aturan dan berharap ada jalur beasiswa Pramuka Berprestasi," tutur Kasiaruddin.
Lebih lanjut, dikatakannya untuk pramuka berprestasi yang paling tinggi adalah Pramuka Garuda.
Mereka telah memenuhi Syarat Kecakapan Umum (SKU), Syarat Kecakapan Khusus (SKK) dan Syarat Pramuka Garuda.
Sehingga mendapatkan Tanda Kecakapan Umum, Tanda Kecakapan Khusus dan Tanda Pramuka Garuda.
“Kami juga mencoba melakukan audiensi dengan seluruh Perguruan Tinggi. Baik negeri maupun swasta dan memungkinkan anak-anak kita bisa masuk ke universitas melalui jalur prestasi atau beasiswa” tambahnya.
Sementara Rektor UIR yang diwakili Wakil Rektor I Dr H Syafhendry MSi menyambut baik atas rencana dari Kwarda Gerakan Pramuka Riau tersebut.
Menurutnya selama ini ada beberapa jalur untuk bisa berkuliah di UIR, diantaranya melalui jalur umum yakni seleksi berbasis rapor (SBR) dan tes mandiri di masing-masing program studi (prodi) khususnya prodi yang peminatnya banyak.
| Kunci Jawaban Halaman 177 IPS Kelas 7 SMP Kurikulum Merdeka: Faktor yang Mempengaruhi Membeli Barang |
|
|---|
| Kunci Jawaban Halaman 161 IPS Kelas 7 Kurikulum Merdeka: Kenapa Benteng Fort Rotterdam Dekat Pantai |
|
|---|
| Kunci Jawaban Halaman 160 IPS Kelas 7 SMP/MTs Kurikulum Merdeka: Sultan Ageng dan Sultan Haji |
|
|---|
| Kunci Jawaban Halaman 159 IPS Kelas 7 SMP/MTs Kurikulum Merdeka Lembar Aktivitas 10 |
|
|---|
| Kunci Jawaban Halaman 158 IPS Kelas 7 SMP Kurikulum Merdeka: Aktivitas 9 Karakteristik Selat Malaka. |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/gambar-ketua-kwarda-riau-h-kasiarudin-sh-dan-rombongan.jpg)