Perampokan di Bengkalis
Terjerat Utang Pinjol Jadi Alasan Pelaku Nekat Merampok dan Bunuh ART di Bengkalis Riau
Gegara butuh uang karena terjerat utang pinjol, pria di Bengkalis nekat merampok rumah mewah hingga mengakibatkan terbunuhnya satu orang ART
Penulis: Rizky Armanda | Editor: Nurul Qomariah
Pelaku sempat berpindah lokasi persembunyian di rumah itu. Sampai akhirnya, korban memergoki dirinya.
Saat itulah awal mula penganiayaan terhadap korban terjadi.
Pelaku mengikat kaki dan tangan korban menggunakan kabel.
Pelaku kemudian menyeret korban sampai ke depan kamar. Korban berupaya melawan, namun pelaku memukulinya dengan martil.
Korban juga dianiaya menggunakan pisau hingga akhirnya korban meninggal dunia.
Pelaku lalu bersembunyi di kamar mandi.
Dalam rumah itu, masih ada seorang ART lainnya bernama Emma (22).
Ketika itu, Emma pun syok mendapati rekannya dalam kondisi bersimbah darah di depan kamar.
Seketika pelaku keluar dari persembunyiannya dan mencoba menyerang saksi Emma.
Pelaku pun mengancam akan membunuh Emma jika mencoba melawan.
Pelaku selanjutnya memaksa saksi Emma masuk ke dalam kamar.
Pelaku juga meminta Emma membantunya memasukkan mayat korban ke dalam kamar tersebut.
Tak sampai di situ, pelaku berikutnya menyuruh saksi Emma masuk ke dalam lemari.
Pelaku sempat bertanya soal pisau kepada Emma. Sebelum akhirnya pelaku keluar kamar menuju dapur.
Melihat ada kesempatan, Emma pun kabur melarikan diri ke arah sebuah kedai kopi untuk meminta pertolongan.
| Polres Bengkalis Rekontruksi Perampokan Rumah Mewah di Bengkalis |
|
|---|
| Fakta Perampokan di Bengkalis, Pelaku Pulang Kampung Alasan Cuti hingga Diduga Terjerat Pinjol |
|
|---|
| Diduga Butuh Uang Untuk Lunasi Pinjol, MI Nekat Rampok Rumah Mewah di Jalan Rumbia Bengkalis |
|
|---|
| Awi Tak Menyangka Rumahnya Disantroni Perampok, Saat Kejadian Istrinya di Lantai 2 |
|
|---|
| Keluarga Tak Menyangka, MI Nekat Melakukan Perampokan Rumah Mewah di Bengkalis |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/pelaku-rampok-bengkalis.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.