Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Berita Rohul

Digoyang Gempa 4,3 SR, Tak Ada Korban Jiwa di Rohul, Kedua setelah 2017 lalu

Gempa bumi berkekuatan 4,3 SR terjadi di wilayah Rokan Hulu pada Kamis (4/1). Tidak ada kerusakan dan korban jiwa.

Penulis: Syahrul | Editor: M Iqbal
Istimewa
Titik gempa 4.4 SR yang mengguncang wilayah Rokan Hulu (Rohul), Riau pada Kamis (4/1/2024), pada pukul 02.11 WIB 

TRIBUNPEKANBARU.COM, PASIRPANGARAIAN - Gempa bumi terjadi di wilayah Rokan Hulu pada Kamis (4/1). Gempa berkekuatan 4,3 SR itu turut dirasakan oleh sejumlah warga Rokan Hulu.

Menanggapi hal tersebut, Kalaksa BPBD Rokan Hulu Zuljandri mengatakan, tak ada korban jiwa maupun kerusakan materil atas kejadian tersebut.

Zuljandri menyarankan, agar masyarakat tetap tenang dan tidak termakan oleh isu-isu yang terjadi seputar kejadian gempa bumi tersebut.

"Situasi saat ini masih termonitor dengan baik. Kami mengimbau masyarakat agar selalu tenang dan waspada terhadap kondisi saat ini dan tidak terpengaruh oleh hal yang lain-lain," ungkapnya.

Baca juga: 13.387 Jiwa Jadi Korban Banjir di Rohul

Baca juga: Ancaman Potensi Banjir di Rohul Saat Pemilu Februari 2024, Wakapolda Riau Ungkap Strategi Ini

Zuljandri menilai, secara geografis Rokan Hulu termasuk kawasan rawan gempa bumi sebagaimana sejumlah wilayah lainnya berada di gugusan Bukit Barisan.

Salah satu faktor penyebabnya, adanya lempeng aktif Bukit Barisan yang melintasi kawasan Riau dan Sumatera Barat.

"Kalau berdasarkan istilah masyarakat, Bukit Barisan itu disebut sebagai Bukti Simolumbu yang identik dengan guncangan demikian," tambah dia.

Terjadinya gempa di kawasan Rokan Hulu juga bukan kali pertama berdasarkan catatan BPBD Rokan Hulu.

Pada 2017 lalu, guncangan yang sama dengan kekuatan 6,3 SR bahkan sempat terjadi di Rohul dengan kedalaman sekitar 200 kilometer di bawah tanah.

"Sama seperti kejadian hari ini, pada masa itu juga tidak ada catatan korban jiwa dan kita sama-sama berharap agar kedepannya juga demikian dan tidak terjadi lagi," tutupnya.

( Tribunpekanbaru.com/ Syahrul Ramadhan)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved