Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Pilgub Riau 2024

SF Hariyanto Diisukan Akan Diusung Sejumlah Parpol di Pilgub Riau 2024, Wahid Beri Sinyal Begini

Beredar isu SF Hariyanto yang kini menjabat sebagai Pj Gubernur Riau akan diusung sejumlah partai politik pada Pilgub Riau 2024.

Penulis: Nasuha Nasution | Editor: Sesri
Instagram
SF Hariyanto Diisukan Diusung Sejumlah Parpol di Pilgub Riau 2024, Wahid Beri Sinyal Begini 

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - Beredar isu SF Hariyanto yang kini menjabat sebagai Pj Gubernur Riau akan diusung sejumlah partai politik pada Pilgub Riau 2024.

Memang sampai saat ini belum ada langkah dari SF Hariyanto untuk mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Pj Gubernur Riau.

Karena sesuai instruksi dari Menteri Dalam Negeri, harus menyampaikan surat pengunduran diri sebelum 17 Juli 2024, karena syarat untuk mundur sebelum pendaftaran di KPU.

Namun informasi yang berhembus, SF Hariyanto sudah melakukan komunikasi dan konsolidasi politik dengan sejumlah partai untuk maju di Pilkada Gubernur.

Apalagi pesan-pesan yang disampaikan Pj Gubernur Riau saat turun ke lapangan juga mengisyaratkan maju sebagai Bacalon Gubernur.

Baca juga: Dukungan PKS Untuk Pilgub Riau 2024, Beredar Isu Diperebutkan Nasir dan SF Hariyanto

Baca juga: Dukungan PKS Untuk Pilgub Riau 2024, Beredar Isu Diperebutkan Nasir dan SF Hariyanto

Paling dekat SF Hariyanto dengan PKB, dimana Abdul Wahid sebelumnya juga jor-joran menyatakan maju sebagai Bacalon Gubernur.

Saat dikonfirmasi Abdul Wahid mengatakan ada waktunya nanti PKB akan umumkan pada saat waktu yang tepat.

"Kita tunggu waktu yang tepat,"ujar Abdul Wahid.

Saat disinggung mengenai nama SF Hariyanto yang akan diusung PKB di Pilgub, menurut Abdul Wahid semuanya bisa terjadi.

"Kita lihat situasi nanti,"ujar Abdul Wahid.

Selain dikaitkan dengan Abdul Wahid, SF Hariyanto juga muncul didampingi Septina Primawati Rusli.

Namun semuanya masih dinamis, politik jelang Pilkada masih terus bergulir dan konsolidasi politik juga masih terus dilakukan masing-masing politisi.

( Tribunpekanbaru.com / Nasuha Nasution)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved