Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Anggota DPRD Pelalawan 2024

Pelantikan Dijadwalkan 27 Agustus 2024,  Ada 28 Wajah Baru dari 40 Anggota DPRD Pelalawan Terpilih

Sekretariat DPRD Kabupaten Pelalawan Riau telah mempersiapkan pelantikan anggota DPRD terpilih pada Pemilihan Umum (Pemilu) 14 Februari 2024 lalu.

Penulis: johanes | Editor: Sesri
Tribunpekanbaru.com/Johannes Wowor Tanjung
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pelalawan Baharudin SH MH (tengah) saat berada di ruang kerjanya beberapa waktu lalu. 

"Pengukuhan sumpah dipandu Ketua Pengadilan Negeri. Paniti sudah koordinasi ke PN sesuai jadwal pelantikan," tandasnya. 

Ketua DPRD Pelalawan, Baharudin SH MH mengutarakan, dari 40 anggota dewan baru yang akan disumpah dan dilantik sebanyak 28 orang merupakan wajah baru.

Sedangkan wajah lama dari 35 anggota dewan periode 2019-2024 hanya 12 orang yang bertahan dan berlanjut ke periode 2024-2029.

Hal ini diakibatkan banyaknya anggota dewan lama yang menjadi Calon Anggota Legislatif (Caleg) ke DPRD Provinsi Riau dan sebagian lagi gagal mempertahankan kursi di kabupaten di  Pemilu 14 Februari lalu.

"Jadi anggota dewan baru hanya belajar cepat bagaimana sistem kinerja di DPRD. Karena akan dihadapkan langsung di APBD perubahan 2024 dan APBD murni 2025," kata Baharudin.

Merujuk hasil Pemilu 14 Februari lalu,  perolehan kursi untuk DPRD Pelalawan dimenangkan oleh Partai PDIP sebanyak 12 kursi. Jumlah suara partai Banteng bertambah drastis dibanding Pileg 2019 yang hanya 5 kursi.

PDI-P merebut kursi ketua DPRD. Sedangkan Partai Golkar tinggal 6 kursi atau berkurang 3 kursi. Padahal pada 2019, partai beringin sebagai pemenang dengan raihan 9 kursi.

Kali ini harus puas dengan kursi Wakil Ketua l DPRD. Peringkat ketiga yakni Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang meraih 5 kursi. PKB berhasil menambah 2 kursi dari Pileg 2019 lalu. PKB akan menduduki kursi Wakil Ketua ll DPRD.

Sedangkan Partai Amanat Nasional (PAN) merosot ke peringkat empat yang sebelumnya juara tiga. PAN hanya mampu mempertahankan 4 dari 5 kursi di 2019. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) juga berhasil menambah 100 persen kursi menjadi 4 dari 2 kursi lima tahun lalu.

Untuk Partai Gerindra mengalami penurunan dari 4 kursi, tersisa 3 kursi lagi. Partai Demokrat bisa mempertahankan prestasinya dan tetap 3 kursi.

Demikian halnya Partai Hanura yang berkurang dari 2 kursi. Terakhir Partai Nasdem kembali masuk ke lembaga DPRD dengan meloloskan 1 kursi.

( Tribunpekanbaru.com / Johannes Wowor Tanjung)

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved