Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Karhutla Kembali Mengancam Riau

Kebakaran Hebat di Sekitar Bukit Barisan Wilayah Kampar, Pemadaman dengan Bom Air

Kawasan sekitar Bukit Barisan di Desa Bukit Melintang Kecamatan Kuok pun terbakar. 

Penulis: Fernando Sihombing | Editor: Ariestia
Foto/Dok. Pusdalops-PB Kampar
KEBAKARAN - Karhutla dekat Bukit Barisan Desa Bukit Melintang, Kampar, Riau, pada Jumat (31/10/2025). 

Lokasi kebakaran itu berdasarkan hasil penelusuran Tribunpekanbaru.com terhadap titik koordinat pada foto yang dibagikan Pusdalops-PB Kampar.

Upaya Pemadaman Terus Dilakukan

Upaya penanganan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Riau terus dilakukan oleh tim gabungan.

Tim gabungan terdiri dari:

  • BPBD
  • Manggala Agni
  • TNI
  • Polri
  • Masyarakat Peduli Api (MPA).

Berdasarkan laporan terbaru BPBD Riau, Kamis (30/10/2025), kebakaran yang sebelumnya melanda Indragiri Hilir (Inhil), Kampar, dan Rokan Hulu (Rohul) kini sebagian sudah terkendali.

Kepala BPBD Riau, Edy Afrizal menjelaskan bahwa api di wilayah Kuok dan Desa Rimbo Panjang, Kecamatan Tambang, juga sudah berhasil dipadamkan.

Namun, titik api baru kembali muncul di area perbukitan Kuok. Saat ini, pemadaman tengah dilakukan oleh tim satgas darat dan udara menggunakan heli water bombing.

“Khusus di Kampar, masih ada titik api aktif di perbukitan. Pemadaman dilakukan dari udara karena akses darat cukup sulit,” tambah Edy.

(Tribunpekanbaru.com/Fernando Sihombing)

 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved