Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK

Jabat Plt Gubernur Riau, Begini Jawaban SF Hariyanto Ditanya Kapan Menempati Rumah Dinas Gubri

Kapuspen Kemendagri Benny Irwan menambahkan SF Hariyanto akan tetap menjadi Plt Gubernur Riau hingga proses hukum Abdul Wahid selesai.

Penulis: Budi Rahmat | Editor: Sesri
Tribunpekanbaru.com/Budi Rahmat
Plt Gubenur Provinsi Riau, SF Hariyanto 

TRIBUNPEKANBARU.COM, PEKANBARU - SF Hariyanto Wakil Gubernur Riau ditunjuk Kemendagri sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Riau pasca ditetapkannya Abdul Wahid sebagai tersangka oleh KPK.

Kapuspen Kemendagri Benny Irwan menambahkan SF Hariyanto akan tetap menjadi Plt Gubernur Riau hingga proses hukum Abdul Wahid selesai.

"Sementara dalam arti sampai nanti status hukumnya inkrah," tandasnya.

Seperti diketahui, Abdul Wahid ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi ( KPK ) terkait kasus dugaan pemerasan atau penerimaan hadiah atau janji di Pemprov Riau Tahun Anggaran 2025.

Abdul Wahid  ditetapkan sebagai tersangka pada hari pada Rabu (5/11/2025). Diketahui, Abdul Wahid terjaring dalam operasi tangkap tangan (OTT) di Riau pada Senin (3/11/2025).

Nah, tentu saja sebagai plt Gubenur, SF Hariyanto juga berhak atas fasilitas rumah dinas. Namun, SF Hariyanto ternyata hanya tersenyum kala ditanyakan hal itu.

SF Hariyanto tersenyum saat ditanyakan kapan ia akan menempati rumah dinas pasca menjabat pelaksana tugas ( plt ) Gubernur Riau menggantikan Abdul Wahid.

" Enggaklah. Saya sudah punya rumah dinas. Jabat sekda saya juga sudah rumah dinas, wakil gubernur saya juga punya rumah dinas," ujar SF sembari ternyum dan berlalu  usai memberikan keterangan pers, Kamis (6/11/2025).

Baca juga: Jawaban SF Hariyanto Jarang Tampil ke Publik Bareng Abdul Wahid Sejak Dilantik, Isu Tak Akur Mencuat

Pastikan Pemerintahan Berjalan

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Riau, SF Hariyanto, menegaskan bahwa roda pemerintahan dan pelayanan publik di lingkungan Pemerintah Provinsi Riau akan tetap berjalan normal meski terdapat kekosongan jabatan di sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Pernyataan ini disampaikan SF Hariyanto saat berdialog bersama insan media di Kantor Gubernur Riau, Kamis (6/11/2025). 

Ia memastikan seluruh aparatur sipil negara (ASN) tetap bekerja maksimal demi menjaga stabilitas birokrasi dan pelayanan kepada masyarakat.

“Saya bersama Sekda dan Asisten serta seluruh OPD menyatakan sikap siap. Jangan sampai ada satupun yang lumpuh tidak bekerja,” tegasnya.

SF Hariyanto menekankan pentingnya menjaga koordinasi antar-OPD agar pelayanan publik tidak terganggu. 

Ia juga telah menginstruksikan agar kekosongan jabatan segera diisi dan pelayanan kepada masyarakat tetap menjadi prioritas utama.

“Pelayanan publik harus tetap terjaga dan stabil. Saya dipesan untuk merangkul semua anggota agar tetap kondusif,” ujarnya.

Membawa pesan dari pemerintah pusat, SF Hariyanto mengajak seluruh masyarakat Riau untuk bersatu dan menjaga kondusivitas daerah. 

Ia menegaskan bahwa Bumi Lancang Kuning harus tetap aman dan pemerintahan berjalan sebagaimana mestinya.

Sosok SF Hariyanto

SF Hariyanto lahir di Pekanbaru pada 30 April 1965.

Ia meniti kariernya sebagai PNS atau ASN pada 1987.

Sepanjang kariernya sebagai ASN, Hariyanto pernah menduduki berbagai jabatan strategis.

Seperti di lingkungan Pemprov Riau dan di level pemerintah pusat, yaitu di Kementerian PUPR.

Beberapa Jabatan SF Hariyanto:

- Kepala Dinas PU Riau;

- Staf Ahli Gubernur Bidang Pembangunan;

- Kepala Dinas Pendapatan Daerah Riau;

- Inspektur Wilayah II Kementerian PUPR;

- Inspektur VI Bidang Investigasi Kementerian PUPR.

( Tribunpekanbaru.com / Budi Rahmat)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved