Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Jumlah Kasus Tertinggi di Dunia, Donald Trump Ungkap akan Ada Puncak Korban Virus Corona di AS

Presiden Amerika Serikat Donald Trump prediksi jumlah korban Virus Corona di AS akan sampai puncaknya pada saat ini

Editor: Budi Rahmat
Thisiscommonsense
Donald Trump 

TRIBUNPEKANBARU.COM- Presiden Amerika Serikat turut memberikan prediksinya terkiat wabah virus corona yang kini juga membuat AS kewalahan.

Ia dengan gamblang mengatakan bahwa virus corona ini suatu saat akan mencapai puncakanya.

Di Amerika akan sampai pada puncak jumlah korban yang berjatuhan.

Menurut Trump puncak jumlah korban di AS akan sampai pada hari Paskah nanti.

GETIR! Sudah Seminggu Jasad Ayah Saad Tak Dikuburkan, Warga Takut Tertular Virus Corona

Kasus Virus Corona Terus Meningkat, Jumlah ODP Covid-19 di Riau Tembus 10 Ribu Orang Lebih

BREAKING NEWS: Sopir Truk ODP Corona Tiba-tiba Batuk dan Terkapar, Warga Siak Tak Berani Menolong

Presiden AS, Donald Trump
Presiden AS, Donald Trump (instagram/realdonaldtrump)

"Paskah seharusnya menjadi puncaknya," kata Trump tentang hari besar umat Kristen yang jatuh pada 12 April tersebut.

"Pemodelan memperkirakan bahwa puncak dalam tingkat kematian kemungkinan akan tercapai dalam dua minggu."

"Setelah dua minggu seharusnya mulai turun, dan semoga sangat banyak dari titik itu," ujar Trump saat memberi pengarahan di Taman Mawar Gedung Putih.

 Demikian dikatakan Trump pada hariMinggu (29/3/2020).

Ia  mengatakan tingkat kematian tertinggi korban Covid-19 di AS mungkin akan terjadi saat Paskah.

Pria 73 tahun itu juga mengatakan bahwa pemerintah memperpanjang aturan social distancing hingga 30 April untuk memperlambat penyebaran virus.

Di Negeri "Uncle Sam" virus corona telah menginfeksi lebih dari 140.000 orang dan merenggut lebih dari 2.400 nyawa.

"Tidak ada yang lebih buruk daripada mengumumkan kemenangan sebelum kemenangan dimenangkan."

"Sangat penting bagi setiap orang untuk mengikuti aturan," tegas Trump.

Presiden ke-45 AS itu juga berharap negaranya sudah pulih sepenuhnya dari wabah virus corona pada 1 Juni.

Kemudian, Trump mengatakan pada Selasa (31/3/2020) akan ada pengumuman penting tentang rencana dan strategi pemerintah ke depannya.

BOLA LOKAL: Manajer Tiga Naga Berharap Akhir Mei Status Darurat Corona Selesai, Liga Dilanjutkan

Siap-siap! Langkah Tegas yang Dilakukan untuk Tangkal Infeksi Virus Corona, Presiden Sudah Beri Kode

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved