Ada Dua Peserta Otomatis Gugur, Ujian SKB CPNS 2019 Pemkab Kuansing Akhirnya Kelar
Jumlah peserta SKB yang akan menjalani ujian di Pekanbaru sebanyak 616 orang. Sisanya, sebanyak 19 orang, melaksanakan ujian di luar Riau
Penulis: Dian Maja Palti Siahaan | Editor: Nurul Qomariah
Ujian SKB bagi peserta CPNS 2019 Pemkab Kuansing sendiri digelar di kantor regional XII BKN Pekanbaru. Ujian yang digelar sejak Kamis (10/9/2020) lalu itu akan berakhir hari ini, Minggu (13/9/2020).
Hendri mengatakan dua dokter tersebut masuk dalam formasi dokter gigi dan dokter umum. Berdasarkan jadwal, seharusnya kedua dokter tersebut ujian pada Minggu (13/9/2020) sesi I.
"Otomatis gugur. Soalnya komposisi SKB kan 60 persen," katanya.
Dikatakannya, pelaksanaan ujian SKB di Pekanbaru berjalan lancar. Tidak ada peserta yang terlambat ataupun yang membawa contekan.
Jumlah total peserta SKB di CPNS 2019 Pemkab Kuansing yakni 635 orang. Namun, dari jumlah tersebut satu orang dipastikan tidak ikut ujian karena tidak daftar ulang.
Jumlah peserta SKB yang akan menjalani ujian di Pekanbaru sebanyak 616 orang. Sisanya, sebanyak 19 orang, melaksanakan ujian di luar Riau.
Pegawai BKPP Kuansing Positif Covid-19 Usai Jadi Pengawas SKB CPNS di Pekanbaru
Satu pegawai Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kuansing dikonfirmasi positif covid-19. Konfirmasi positif ini disampaikan Kamis (17/9/2020).
Plt Kepala BKPP Kuansing, Hendri Siswanto membenarkan hal tersebut. "Satu pegawai kita dinyatakan positif covid-19," kata Hendri Siswanto, Jumat (18/9/2020).
Belum diketahui dari mana yang pasien tertular. Hanya saja sang pegawai ikit mengawas ujian Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS 2019 di Pekanbaru.
Ujian SKB CPNS 2019 Pemkab Kuansing sendiri digelar di kantor Regional XII BKN Pekanbaru pada 10 - 13 September. Sejumlah pegawai BKPP Kuansing ikut ke Pekanbaru untuk jadi panitia.
Nah, pegawai BKPP yang positif ini ikut dalam kepanitian SKB CPNS 2019. Ikut ke Pekanbaru dan mengawasi pelaksanaan SKB.
"Belum tahu tertular dari mana. Tapi yang pasti pegawai kita yang positif ini ikut ke Pekanbaru ngawas SKB kemarin," katanya.
Diterangkan Hendri, pihaknya menjalani swab pada Senin (14/9/2020). Dari sejumlah pegawai yang swab, hanya satu pegawai yang positif Covid-19.
Karena ada satu pegawai yang positif pada Jumat (18/9/2020), kantor BKPP Kuansing. Namun Senin depan (21/9/2020), dipastikan pelayanan kantor tetap buka.
"Walau pelayanan tidak maksimal, kantor tetap buka," katanya.
Dikatakannya, pekan depan seluruh pegawai BKPP Kuansing akan menjalani swab ulang. Kantor BKPP Kuansing pun sudah disemprot disinfektan.
Kasus positif Covid-19 di Kuansing terus bertambah. Saat ini sudah 87 kasus positif covid-19 di Kuansing. Dari jumlah tersebut, dua pasien meninggal dunia.
( Tribunpekanbaru.com / Palti Siahaan )
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/ruang-tes-skd-cpns-kuansing.jpg)