Kisah 2 Polisi Berpangkat Brigadir, Bangun Sekolah Pakai Uang Pribadi, Anak Yatim dan Dhuafa Gratis
Ia membangun sekolah tersebut dengan biaya pribadi. Menariknya, ia menggratiskan biaya sekolah bagi anak yatim dan kurang mampu.
Dikisahkan Ralon, dia bisa tahu keberadaan sekolah marjinal tersebut, awalnya saat melakukan tugas pengaturan lalu lintas di sekitaran Tugu Zapin, Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru.
Ketika itu dia melihat ada sekelompok orang yang tengah meminta donasi untuk pembangunan sekolah itu.
"Saya hampiri mereka, lalu mereka jelaskan sedang meminta donasi untuk sekolah. Sekilas ya udah kita bantu, itu saja," ucapnya.
• Viral Ajudan Prabowo Resmi Melamar Seorang Gadis, Calon Istri Disebut-sebut Mirip Artis
Namun keesokan harinya, Ralon kaget, saat mendapati sekelompok orang yang meminta donasi itu, sudah tiba di rumahnya.
Ketika itu dia baru saja pulang piket dari kantor.
Usut punya usut, ternyata koordinator penggalangan bantuan untuk sekolah marjinal bernama Rico Febputra, adalah teman istrinya saat dibangku kuliah dulu.
"Rupanya istri saya yang manggil ke rumah. Saya kan tidak tahu, ternyata istri saya dan dia (Rico) sudah berteman baik, sudah kenal duluan," ungkapnya.
Selanjutnya, Ralon dan istrinya pun berembuk. Bagaimana baiknya untuk menyalurkan bantuan terhadap sekolah tersebut.
Akhirnya Ralon memutuskan untuk berangkat langsung ke lokasi sekolah yang dimaksud saat sudah lepas dinas (libur). Dia ingin memastikan, sekaligus mendata apa kekurangan yang bisa dia bantu.
"Saat saya sampai di sana, wah ternyata mereka sudah siap menyambut saya, seperti pejabat saja. Ada Ninik Mamak, Kepala Desa, mantan Camatnya, tokoh masyarakat. Mereka berdiri di depan sekolah itu," ungkapnya.
"Selanjutnya mereka pun menceritakan bagaimana kondisi sekolahnya. Intinya memang mereka sangat berharap bantuan untuk membangun sekolah itu," sambung dia.
Ralon menyatakan, saat meninjau itu, dia merasa sangat sedih dan miris.
Anak-anaknya duduk dibawah dengan beralaskan tanah, tembok bangunan yang hanya dari kayu dan bambu, atap seng yang sudah usang. Betul-betul jauh dari kata layak.
• Cinta Kilat 5 Artis dan Pasangannya, Baru Dekat Langsung ke Pelaminan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/kisah-polisi-di-sukabumi-bangun-sekolah.jpg)