Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Mimpi Anak Jadi Polisi Tak Tercapai, Ibu di Bali Ini Malah Rugi Rp503 Juta

Kasus penipuan berkedok bisa meloloskan seseorang menjadi anggota Kepolisian Republik Indonesia (Polri) kembali terjadi.

Editor: Ariestia
Foto/Istimewa
KORBAN PENIPUAN - Mimpi anak jadi polisi tak tercapai, ibu di Bali ini malah rugi Rp503 juta 

TRIBUNPEKANBARU.COM - Kasus penipuan berkedok bisa meloloskan seseorang menjadi anggota Kepolisian Republik Indonesia (Polri) kembali terjadi.

Seorang warga Klungkung bernama Ni Komang Sri Wahyuni Utami (48) melaporkan dugaan penipuan dengan kerugian mencapai Rp503 juta.

Kasi Humas Polres Klungkung, Iptu I Dewa Nyoman Alit Purnawibawa, membenarkan laporan tersebut.

“Kasus ini masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut oleh unit Reskrim,” ujarnya, Selasa (28/10/2025).

Awal Perkenalan dan Iming-Iming Kelulusan

Berdasarkan laporan korban, peristiwa bermula sekitar April 2023.

Saat itu, pelapor yang berprofesi sebagai pedagang di Terminal Galiran berkenalan dengan seorang pria berinisial Komang OI.

Dalam pembicaraan mereka, Komang OI mengaku mengenal seseorang yang bisa membantu meluluskan calon anggota Polri.

Korban kemudian diperkenalkan kepada seorang perempuan berinisial Kadek TKW.

Pertemuan dilakukan di sebuah warung makan di kawasan Lebih, Gianyar.

Dalam pertemuan tersebut, Kadek TKW mengaku mampu meloloskan anak korban, I Kadek RB, menjadi anggota Polri dengan syarat menyediakan dana sebesar Rp500 juta.

Uang Diserahkan Bertahap

Merasa yakin dengan bujuk rayu dan janji pengembalian uang jika anaknya gagal, korban menyerahkan uang secara bertahap.

Pembayaran pertama sebesar Rp250 juta diserahkan secara tunai di rumah kontrakan Kadek TKW di Batubulan, Gianyar, pada 6 Mei 2023.

Pembayaran kedua dilakukan melalui transfer ke rekening atas nama Kadek TKW di Bank BPD Bali sebesar Rp250 juta pada 13 Juni 2023.

Sumber: Tribun Bali
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved