Dugaan Pencemaran, DPRD Pelalawan Undang Para Pihak Paparkan Pemeriksaan Sampel Limbah, Ini Hasilnya
Dugaan pencemaran, DPRD Pelalawan Riau undang para pihak paparkan pemeriksaan sampel limbah. Ini hasilnya
Penulis: johanes | Editor: Nurul Qomariah
Sedangkan sampel yang diambil DLH Pelalawan ada dari empat titik yakni mulai dari penataan limbah, di dekat tower, pertengahan kanal, dan dekat muara Sungai Kampar.
"Kami periksa di Labkesda Provinsi Riau. Hasil sementara sudah keluar dan pihak DLHK Riau yang berwenang menyampaikannya.
Pernyataan itu disambut langsung oleh perwakilan DLHK Riau yang hadir dalam pertemuan.
Pihaknya mengaku belum bisa menyampaikan hasil rinci terhadap sampel yang sudah diuji di laboratorium.
Pasalnya, mereka menambah enam parameter pemeriksaan dalam memastikan penyebab kematian ikan di Sungai Kampar.
Hasil itu akan melengkapi sampel yang telah diperiksa sebelumnya.
"Data hasil dari laboratorium akan lebih pasti sebagai penyebab kematian ikan," ujarnya.
DLHK Riau mengklaim jika PT RAPP masih taat perihal pengolahan limbah, berdasarkan data yang dilakukan antara perusahaan dengan tim dari dinas LHK.
Ketua DPRD Pelalawan, Baharudin mengaku sedikit kecewa lantaran belum bisa mendapatkan hasil pemeriksaan limbah dari DLH Pelalawan dan DLHK Riau.
Pasalnya, dugaan pencemaran itu menjadi sorotan para pihak saat kejadian pada akhir Maret lalu.
Sehingga perlu hasil pemeriksaan laboratorium yang lengkap untuk menyatakan ada tidaknya pencemaran.
"Jika benar kita katakan benar dan kalau memang tidak ada pencemaran kita sampaikan itu. Yang positif kita dukung dan yang negatif kita kritisi," tegas Bahar.
Pada akhir pertemuan, Abdul Nasib menyampaikan berdasarkan pencatatan baku mutu air tampak dari sistem pemantauan kualitas air milik PT RAPP.
Dari data satu bulan terakhir di saat terjadinya dugaan pencemaran, kualitas air berada di bawah ambang batas.
( Tribunpekanbaru.com / Johannes Wowor Tanjung )
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/rapat-dugaan-pencemaran-limbah.jpg)