Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Turnamen Taekwondo Walikota Cup VII, Atlet Junior Taekwondo PTPN IV Regional III Borong Tujuh Medali

Atlet junior taekwondo binaan PTPN IV Regional III menunjukkan prestasi membanggakan dalam kompetisi prestisius taekwondo Walikota Cup ke-VII.

Editor: Ariestia
Istimewa
Atlet junior taekwondo binaan PTPN IV Regional III menunjukkan prestasi membanggakan dalam kompetisi prestisius taekwondo Walikota Cup ke-VII. 

Kompetisi Taekwondo Walikota Cup ke-VII diselenggarakan oleh Pengurus Kota (Pengkot) Taekwondo Indonesia (TI) Pekanbaru.

Setidaknya ada lebih dari 600 orang taekwondoin yang berpartisipasi dan ambil bagian berkompetisi untuk menjadi yang terbaik dalam pelaksanaan Taekwondo Walikota Pekanbaru Cup VII 2024.

Ratusan taekwondoin itu berlaga pada dua kelas, yakni Kyorugi dan Poomsae.

Taekwondo Nusalima adalah salah satu cabang olahraga binaan PTPN IV Regional III yang telah berdiri sejak tahun 2002 silam.

Klub olahraga tersebut turut andil dalam berkontribusi memperkuat memperkuat Tim Kejurnas dan PON Riau. (adv).

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
KOMENTAR

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved