Pilkada Pelalawan
Zukri-Husni Tamrin 'Menyala Abangku' Nasarudin-Abu Bakar 'Meledak' Jargon di Pilkada Pelalawan Riau
Tahapan Pilkada Pelalawan Riau 2024 semakin ramai setelah dua Bapaslon memastikan bertarung di Pilkada nanti.
TRIBUNPEKANBARU.COM, PELALAWAN - Tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Pelalawan Riau tahun 2024 semakin ramai setelah dua Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) memastikan bertarung di Pilkada nanti.
Adapun Bapaslon yang telah muncul yakni Zukri-Husni Tamrin yang diusung oleh Partai Demokrat dan Partai Nasdem melalui Surat Keputusan (SK).
Paslon ini masih menunggu SK dari PDI Perjuangan yang dipastikan mengusung Zukri yang merupakan bupati incumbent dan Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Riau.
"Kami tegak lurus dan satu komando memenangkan pasangan Zukri-Husni Tamrin di Pilkada Pelalawan. Kami terus bergerak sampai ke bawah," tutur Ketua DPC PDIP Pelalawan, H Syafrizal SE kepada tribunpekanbaru.com, Selasa (6/8/2024).
Kemudian pasangan Nasarudin-Abu Bakar yang telah mengantongi SK dari 3 Partai Politik (Parpol) yakni Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Amanat Nasional (PAN), dan Partai Golkar.
Sejak bulan lalu, Paslon ini dipastikan bisa berlayar di Pilkada Pelalawan setelah mengoleksi jumlah kursi melewati syarat minimal pencalonan.
"Partai koalisi pengusung sudah berkomunikasi dan selalu konsolidasi untuk strategi pemenangan," kata Balon Bupati Pelalawan, H Nasarudin SH MH.
Pilkada Pelalawan bertambah riuh setelah jargon-jargon politik kedua Paslon bermunculan di Media Sosial (Medsos).
Gambar dan foto bertuliskan kata-kata yang khas dari kedua Paslon diunggah akun Medsos resmi calon kepala daerah maupun para pendukungnya. Tagline dan bahasa politik Pilkada ini membanjiri lini masa Medsos setiap hari.
Untuk Paslon Zukri-Husni Tamrin jargon yang pertama kali muncul yakni KITA yang merupakan singkatan dari nama kedua tokoh politik itu dan bahasa jargonnya diperpanjang menjadi Zukri-Husni Tamrin adalah KITA.
Kemudian dilanjutkan lagi dengan kalimat ajakan Kita Bersatu Kita Kuat Kita Menang.
Setelah jargon pertama itu tersiar kepada masyarakat melalui dunia maya, jargon berikutnya muncul Pelalawan Maju Berkelanjutan.
Kalimat ini menandakan jika program-program pembangunan Pelalawan akan dilanjutkan apabila pasangan ini memang pada Pilkada.
Terakhir jargon yang menyebar yakni Menyala Abangku yang sifatnya lebih milenial.
"Komunikasi dengan tim pemenangan dari Pak Husni Tamrin dan parpol pengusung lainnya terus berjalan. Semua akan digabung dalam tim besar untuk pemenangan," ungkap Manager Kampanye Tim Pemenangan Pilkada PDIP Pelalawan, Supratman SE.
| Pilkada Pelalawan 2024, Pemilih yang Tak Dapat Undangan Bagaimana? Ini Penjelasan KPU |
|
|---|
| Tim Paslon Nasarudin-Abu Bakar dan Zukri-Husni Tamrin Gelar Real Count Hasil Pilkada Pelalawan 2024 |
|
|---|
| Gakkumdu Hentikan Penyelidikan Dugaan Pelanggaran Pilkada Pelalawan Paslon Nasarudin-Abu Bakar |
|
|---|
| FGD Polres Pelalawan dengan KPU, Bawaslu serta Paslon untuk Pelaksanaan Kampanye Aman dan Kondusif |
|
|---|
| Kapolsek Langgam Sapa Masyarakat Nelayan Pembuat Sampan Kayu, Ajak Salurkan Hak Pilih Pilkada |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.