Pemilu 2024
Perbandingan Gaji Syamsuar Sebagai Gubernur Riau Dengan Gaji DPR RI
Sebagai Gubernur Riau, Syamsuar berpenghasilan Rp 217 juta per bulan. Jumlah itu lebih kecil dari penghasilanya sebagai angota DPR RI.
Penulis: Guruh Budi Wibowo | Editor: Guruh Budi Wibowo
Besaran gaji pokok anggota DPR beserta tunjangan tersebut sudah dijelaskan pada surat edaran sekjen DPR RI NO.KU.00/9414/DPR RI/XII/2010 dan pada surat menteri keuangan nomor S-520/MK.02/2015.
Gaji pokok anggota DPR juga diatur pada peraturan pemerintah Republik Indonesia Nomor 75 tahun 2000. Pada Pasal 1 menjelaskan, besaran gaji pokok:
- Gaji pokok Ketua DPR sejumlah Rp 5.040.000
- Gaji pokok Wakil Ketua DPR sebesar Rp 4.620.000
- Gaji pokok Anggota DPR sebesar Rp 4.200.000
Tak hanya gaji pokok, anggota dewan juga mendapatkan tunjangan yang nominalnya sesuai dengan jabatannya.
Semakin tinggi jabatan, maka tunjangan yang didapat akan semakin besar.
Tunjangan itu juga mencakup tunjangan istri, tunjangan anak, tunjangan beras, uang sidang, fasilitas kredit, dan yang terakhir anggota DPR juga mendapatkan tunjangan anggaran rumah jabatan.
Tunjangan anggota DPR RI meliputi:
Uang sidang/paket sebesar Rp 2.000.000
Asisten anggota Rp 2.250.000
Tunjangan beras sebesar Rp 30.090 per jiwa/bulan
Tunjangan PPh Rp 2.699.813
Tunjangan istri sebesar 10?ri gaji pokok untuk:
Anggota DPR Rp 420.000/bulan.
Anggota DPR merangkap Wakil Ketua Rp 462.000/bulan
Anggota DPR merangkap Ketua Rp 504.000/bulan.
Tunjangan untuk dua anak sebesar 2?ri gaji pokok anggota DPR RI untuk:
Anggota DPR Rp 168.000/bulan
Anggota DPR merangkap Wakil Ketua Rp 184.000/bulan
Anggota DPR merangkap Ketua Rp 201.600/bulan
Tunjangan jabatan Anggota DPR RI:
Tunjangan jabatan Anggota DPR Rp 9.700.000/bulan
Tunjangan jabatan Anggota DPR merangkap Wakil Ketua Rp 15.600.000/bulan
Tunjangan jabatan Anggota DPR merangkap Ketua Rp 18.900.000/ulan
Dari rincian di atas, penghasilan Syamsuar sebagai anggota DPR RI jauh lebih besar dari penghasilannya sebagai Gubernur Riau.
Demikianlah perbandingan gaji Syamsuar sebagai Gubernur Riau dan anggota DPR RI jika terpilih.
( Tribunpekanbaru.com/Guruh Budi Wibowo )
| Polda Riau Nyatakan Kesiapan Pengamanan 35 TPS Dalam Rangka PSU di 4 Kabupaten dan Kota |
|
|---|
| MK Tolak Permohonan Soal Perolehan Suara DPR Dapil Riau II, Yulisman Minta Hormati Putusan |
|
|---|
| Gugatan Golkar Dikabulkan MK, 31 TPS di Rohul Riau PSU |
|
|---|
| 8 Perkara Sengketa PHPU di MK dari Riau Diputuskan Kamis |
|
|---|
| Daftar Nama 40 Anggota DPRD Siak Terpilih Periode 2024-2029 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/Perbandingan-Gaji-Syamsuar-sebagai-Gubernur-Riau-dan-anggota-DPR-RI.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.