Pemko Pekanbaru
Super Hub Pemko Pekanbaru

Berita Nasional

Harganya Rp 3 Miliar, Ternyata Inilah Kemampuan Robot-robot Polri yang Diperagakan ke Prabowo

Robot-robot yang diperagakan Polri di HUT Bhayangkara ke 69 ternyata dibanderol Rp 3 miliar. Ternyata inilah kemampuan robot-robot tersebut

Editor: Budi Rahmat
(KOMPAS.com/FAESAL MUBAROK)
ROBOT POLRI - Inilah penampakan robot-robot Polri pada HUT Bhayangkara ke 79. Harga satu unitnya Rp 3 miliar 

Adapun pembawa acara menyampaikan bahwa kehadiran robot-robot ini tidak dimaksudkan untuk menggantikan peran Polri, melainkan hanya membantu tugas Kepolisian.

Dalam defile juga dihadirkan penampilan jajaran Polri yang melerai aksi geng motor, pengerahan pasukan berkuda, hingga anjing K9.

Hormat ke Prabowo

Robot Polisi Indonesia atau Ropi disuruh memberi gestur hormat kepada Presiden RI Prabowo Subianto dalam momen HUT ke-79 Bhayangkara di Monas, Jakarta Pusat, Selasa (1/7/2025).

Momen itu terjadi ketika polisi dari berbagai satuan ramai-ramai berjalan berbaris di hadapan Prabowo, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, dan Panglima TNI Jenderal Agus Subyanto.

Lalu, tibalah giliran polisi yang membawa robot polisi humanoid dan K9 melintas di hadapan Kepala Negara.

Para polisi itu tampak membawa remote control untuk mengendalikan robot polisi humanoid dan anjing K-9 yang berjalan beriringan di samping mereka.

"Dalam peringatan Hari Bhayangkara ke-79, Polri terus belajar, terus tumbuh, dan terus beradaptasi, serta menjawab kompleksitas zaman perubahan. Inilah Ropi, Robot Polisi Indonesia," ujar pembawa acara.

"Melangkah gagah, bukan sekadar kabel dan besi. Tapi manifest dari kecerdasan, kesigapan, dan empati digital," sambungnya.

Kemudian, salah satu robot humanoid bergerak menyamping ke arah Prabowo.

Robot polisi yang tampak mengenakan rompi Polri, baret cokelat, dan membawa bendera Korps Sabhara itu disuruh hormat kepada Prabowo.

Tangan kanan dari si robot perlahan naik ke arah kepala, menandakan gestur hormat.

"Robot polisi akan memberikan penghormatan kepada presiden Republik Indonesia. Inilah Ropi, Robot Polisi," seru pembawa acara.

Prabowo, Sigit, dan Agus pun terlihat membalas hormat robot polisi.

Mereka tampak menahan tawa ketika si Ropi sedang beraksi.

Sumber: Kompas.com
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved