Berita Pelalawan
Perintahkan Inspektorat Audit, Bupati Pelalawan Minta Proyek Terbengkalai 2022 Dilelang Tahun Ini
Bupati Pelalawan H Zukri menyoroti proyek yang tidak selesai pada tahun 2022 lalu di Dinas PUPR untuk dilakukan tindak lanjut
Penulis: johanes | Editor: Nurul Qomariah
Kontraktor tidak mampu menyelesaikan pekerjaannya sesuai kontrak yang ditandatangani.
Terakhir proyek pembangunan Box Culvert Jalan Tengku Said Jaafar Kecamatan Pangkalan Kerinci dengan nilai kontrak Rp 1.682.440.190.
Kontraktor pelaksana dari CV Nusantara Utama Raya sebagai pemenang tender.
Volume pekerjaan hanya 40 persen lebih hasil perhitungan Dinas PUPR.
Dari dua jalur akses jalan yang akan dibangun box culvert, kontraktor hanya mampu menyelesaikan satu jalur dan kondisinya juga tidak tuntas.
Sedangkan satu jalur lagi masih menggantung dengan keadaan terbongkar dan rangkaian besi berserak di lokasi.
"Perusahaan rekanan pelaksana tiga proyek ini masuk dalam daftar blacklist selama satu tahun," tambah Joko.
Selain diblacklist dan tidak mengikuti tender selama satu tahun di Pemda Pelalawan, Dinas PUPR juga mengajukan klaim jaminan ke bank penerbit jaminan perusahaan atas kontrak proyek itu.
Sedangkan proyek lainnya dinyatakan selesai dan tuntas hingga akhir tahun dan ada juga yang diadendum waktu atau perpanjangan masa kontrak hingga Januari 2023 ini.
( Tribunpekanbaru.com / Johannes Wowor Tanjung )
| Simpan Narkoba di Mesin Sepeda Motor, 38 Paket Sabu Disita Polisi dari Dua Pengedar di Pelalawan |
|
|---|
| Ada Laporan Gigitan Anjing di Pangkalan Kerinci, Disbunak Pelalawan Jadwalkan Lagi Vaksinasi Rabies |
|
|---|
| BPKAD Pelalawan akan Lelang 187 Kendaraan Dinas, Bagi yang Berminat Silahkan Mendaftar |
|
|---|
| Rekomendasi Pemprov Riau Turun, Sekdakab Pelalawan Hasil Seleksi Jabatan Segera Dilantik |
|
|---|
| APBD-P 2025 Mulai Dijalankan, BPKAD Pelalawan Prioritaskan Pembayaran Utang Tunda Bayar 2023 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/pekanbaru/foto/bank/originals/proyek-terbengkalai-2022-pelalawan.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.